Peralatan utama untuk papercrafts adalah cutting pen, cutting mat, dan lem. Untuk cutting pen, saya menggunakan merk SDI, gratis pisau 10 pcs. Saya membelinya di Toko Buku Kwan Surabaya seharga Rp. 26.000,- (tahun 2010).
cutting pen SDI
Berikutnya adalah cutting mat atau lebih dikenal sebagai alas untuk memotong. Pilihan saya jatuh pada cutting mat merek SDI ukuran A4. Saya menebusnya seharga Rp. 47.200,- (tahun 2010) di toko buku Gramedia.
cutting mat SDI ukuran A4
Dan terakhir, yang tidak kalah penting, lem.
Untuk lem, saya menggunakan lem fox stik (lem putih PVAc) yang dapat
digunakan untuk merekatkan kertas, kain, karton dan kayu. Ini adalah lem
terbaik untuk papercrafting, sebab daya rekatnya bagus, cepat
kering dan berwarna putih. Harganya Rp. 8.300,- bisa dibeli di toko buku
Gramedia. Sebelumnya saya menggunakan lem castol, tapi kurang begitu
cocok untuk papercrafting.
lem fox stik
Jadi itulah peralatan yang dibutuhkan untuk membuat papercraft. Peralatan penunjang lainnya seperti penggaris, tusuk gigi dan pinset. Menggunakan gunting sebagai pengganti cutting pen juga bisa, cuma membutuhkan waktu yang lebih lama dan bisa menyebabkan papercraft burnout (keadaan dimana anda membuat papercraft model,
sebelum anda berhasil menyelesaikannya, anda mengalami kelelahan dan
bosan. Anda memutuskan untuk membuat model lain. Minggu berikutnya, Anda
menemukan 5 model yang belum terselesaikan semuanya).
0 komentar:
Posting Komentar